BAKSYA.COM - Masjid adalah istilah Arab untuk Masjid, yang merupakan tempat ibadah umat Islam. Ini adalah bagian sentral dari budaya Islam dan berfungsi sebagai tempat berkumpul untuk berdoa, acara komunitas, dan pendidikan agama.
Miniatu Ka'bah adalah replika kecil dari Ka'bah, bangunan suci utama dalam Islam yang terletak di Masjidil Haram di Mekkah Arab Saudi. Miniatur ini biasanya dibuay untuk tujuan dekoratif, pendidikan, atau sebagai soivenir untuk umat Muslin yang tidak dapat melakukan ibadah haji secara langsung.
Di Serdang Bedagai (Sergai) ada lokasi ngabuburit sambil menunggu beduk yang asik dan berkesan jika mengunjunginya. Ia adalah miniatur Ka'bah dan Masjid Agung Sergai.
Pasca peresmian Masjid Agung tepat dihari jadi Kabupaten Sergai ke-17 pada 7 januari 2021 lalu, Masjid ini berubah menjadi objek wisata religi dan dapat dimanfaatkan sebagai kegiatan manasik haji bagi para calon jamaah haji sekaligus dapat dijadikan tempat praktek manasik haji bagi para peserta didik. Masjid ini terdiri dari tiga lantai, lantai satu digunakan untuk perkantoran pengurus masjid, lantai dua dan tiga digunakan untuk sholat.